Madrid Menang 5-1 Atas Getafe


ChocoBet - Real Madrid memetik kemenangan telak 5-1 di kandang Getafe. Hasil itu membawa mereka sementara ke posisi dua dan menempel Barcelona di puncak klasemen.

Bertandang ke Coliseum Alfonso Perez, Sabtu (16/4/2016) malam WIB, Madrid tanpa kesulitan memenangi laga. Dominan sejak awal dengan persentase penguasaan bola akhir mencapai 63%, Madrid leluasa menemukan ruang di pertahanan Getafe.

Karim Benzema membuka keunggulan Madrid di menit ke-29, Isco lantas menggandakannya di menit ke-40. Skor 2-0 bertahan sampai pergantian babak.

Baru lima menit paruh kedua berjalan, Gareth Bale memperlebar keunggulan Madrid. Pablo Sarabia sempat menipiskan selisih di menit ke-83.

Tapi kemudian Madrid tanpa ampun mencetak dua gol tambahan. James Rodriguez mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-88, lalu Cristiano Ronaldo melengkapi pesta gol malam ini.

Hasil ini membawa Madrid naik ke peringkat dua dengan nilai 75 dari 33 pekan. Los Blancos cuma tertinggal satu poin dari Barca di posisi teratas, dengan catatan sang rival masih menyimpan satu laga ekstra.

Madrid juga unggul dua poin dari Atletico Madrid di urutan tiga dengan situasi yang sama --Atletico belum memainkan pekan ke-33.

Jalannya Pertandingan

Madrid langsung punya peluang di menit keempat. Sepakan James Rodriguez dari depan kotak penalti mengarah ke pojok kanan bawah gawang, tapi masih mampu ditepis Vicente Guaita.

Peluang lain didapatkan Madrid saat laga berjalan 13 menit. Umpan silang Dani Carvajal disambut sundulan Karim Benzema, lagi-lagi masih bisa diamankan Guaita.

Tiga menit berselang, ketidakberuntungan menggagalkan kans Madrid untuk unggul. Sepakan Cristiano Ronaldo menerpa tiang kiri gawang.

Getafe punya upaya balasan semenit berselang. Dari skema sepak pojok, Pedro Leon mengirimkan umpan lambung dan ditanduk Stefan Scepovic. Bola cuma bergulir ke kiri gawang.

Madrid kembali mengancam di menit ke-27, melalui tendangan jarak jauh Isco. Belum membuahkan hasil karena cuma melesat ke kiri gawang.

Madrid pada akhirnya memetik keunggulan dua menit berselang. Dari serangan melalui sisi kanan, James Rodriguez melepaskan umpan lambung ke dalam kotak penalti. Benzema sukses lolos dari jebakan offside dan menuntaskannya dengan dingin.

Ronaldo punya kesempatan menggandakan keunggulan Madrid di menit ke-31. Tapi sepakannya masih mampu dihalau Guaita.

Memasuki menit ke-40, Madrid benar-benar mencetak gol kedua. Umpan terobosan Benzema disambut sontekan Isco yang menaklukkan Guaita.

Madrid sempat melancarkan ancaman ke Getafe sesaat sebelum jeda. Tapi percobaan dari Isco bisa diamankan kiper. Skor 2-0 pun bertahan di babak pertama.

Lima menit babak kedua berjalan, Madrid menambah gol. Benzema kembali menjadi kreator dengan memberikan umpan terobosan ke Bale di sisi kanan, serupa dengan gol Isco. Bale menuntaskannya dengan sepakan kaki kiri menaklukkan Guaita.

Bale kembali menebar ancaman di menit ke-56. Kali ini sepakannya masih bisa diamankan Guaita. Tak lama berselang, giliran Rodriguez yang melakukan percobaan dari luar kotak penalti. Juga bisa diantisipasi kiper.

Getafe melancarkan serangan balasan di menit ke-65. Namun upaya Pablo Sarabia masih terlalu mudah untuk dibaca Keylor Navas.

Sepakan dari Benzema di menit ke-66 tak menemui sasaran dan cuma tipis saja ke kanan atas gawang. Sementara Ronaldo gagal menyelesaikan serangan balik setelah tendangannya melebar.

Sarabia kembali menjadi sosok yang mengancam Madrid. Tapi lagi-lagi upayanya bisa diamankan Navas.

Sarabia akhirnya mencetak gol balasan untuk Getafe di menit ke-83. Menerima umpan Moi Gomez, Sarabia melepakan sepakan keras dengan kaki kiri ke pojok kanan gawang. Navas yang sudah bermanuver tak kuasa menjangkau bola.

Tapi Madrid tak tinggal diam. Berjarak lima menit, mereka membalas gol tersebut. Umpan Lucas Vazquez dituntaskan Rodriguez ke pojok kanan bawah gawang.

Bahkan di masa injury time, Madrid menambah lagi gol mereka. Dalam situasi dua pemain menghadapi kiper, Jese dengan tak egois menyodorkan bola ke Ronaldo dan dengan mudah diceploskan ke gawang kosong. Laga berakhir tak lama berselang.

Susunan pemain:

Getafe: Guaita; Damian, Vergini, Vigaray, Pereira (Yoda 9'); Sarabia, Lacen (Buendia 52'), Rodriguez, Leon; Stefan, Alvaro (Gomez 62')

Real Madrid: Navas; Carvajal (Nacho 52'), Varane, Pepe, Marcelo; Isco, Kroos, James; Bale (Vazquez 57'), Benzema (Jese 67'), Ronaldo

Promo Bonus 100% Deposit New Member Sportbook
Promo Full Rollingan 0.7% CASINO
Promo Cashback 5 - 10 % Sportbook

Mari bergabung bersama kami di www.chocobet.com
Untuk Informasi Selanjutnya silahkan menghubungi CS 24 jam kami
Yahoo Messenger : cs.chocobet@yahoo.com
Line ID : ChocoBet
WeChat ID : ChocoBet
Whatsapp : +855 8586 7230
Blackberry Messenger : 263DA3F4
Livechat : Tersedia di website kami di www.chocobet.com

0 comments: